REVIEW NOVEL "TUHAN, IZINKAN AKU MENJADI PELACUR!" KARYA MUHIDIN M. DAHLAN


Kali ini aku akan mengulas salah satu karya sastra Indonesia yaitu novel yang berjudul Tuhan, Izinkan Aku Menjadi Pelacur! “memoar luka seorang muslimah” Karya Muhidin M. Dahlan. Muhidin dulunya seorang mahasiswa IKIP Yogyakarta (Teknik Bangunan) dan IAIN Sunan Kalijaga (sejarah Peradaban Islam) namun keduanya tidak rampung. Aktif di PII, PMII, dan HMI. Novel ini sangat menarik dengan jalan cerita yang ringan dan tidak rumit.

Oke langsung saja ke bagian inti nya!!!



Novel ini mengisahkan tentang seorang wanita yang merupakan salah satu mahasiswi di kampung matahari terbit. Wanita ini ingin mendekatkan diri kepada Tuhan dan mendalami ajaran agama yang dianutnya, yaitu islam. Wanita ini bernama Kiran, dia mempunyai sahabat di Pondok nya yang bernama Rahmi. Rahmi inilah yang sering mengajak Kiran untuk mengikuti kajian hingga pada akhirnya Kiran membulatkan niat untuk berubah menjadi pribadi yang lebih baik. Suatu waktu, Rahmi pindah Pondok tanpa sepengetahuan Kiran. Kiran merasa tidak mempunyai teman diskusi mengenai islam lagi. Akhirnya dia memutuskan untuk membentuk forum pengajian di kampusnya dan dia yang menjadi pembicaranya dalam forum tersebut.

Ada salah satu anggota forum yang bernama Dahiri, dia mendoktrin Kiran bahwa pemahaman beragama Kiran itu keliru. Hari-hari berikutnya Kiran sering berdiskusi dengan Dahiri mengenai Islam yang benar. Dahiri mengatakan bahwa beragama Islam itu harus secara kaffah. Islam di Indonesia itu tidak murni. Maka dari itu kita harus memurnikan Islam di Indonesia ini dengan cara mendirikan Daulah Islamiyah Indonesia. Kiran terdoktrin secara penuh oleh kata-kata Dahiri yang akhirnya dia mengikuti misi suci tersebut.

Semakin hari Kiran semakin semangat dan bersungguh-sungguh dalam beribadahnya demi menegakkan negara Islam di Indonesia. Suatu hari dia pulang kampung menuju rumahnya yaitu di Wonosari. Di kampung halamannya, Kiran berdakwah di masjid-masjid dan mengajak warga kampungnya untuk berjuang bersama menegakkan negara Islam. Akhirnya beberapa remaja ikut dalam gerakan yang digaungkan oleh Kiran. Namun beberapa hari setelahnya Kiran dituduh oleh semua warga bahwa dia menjadi picu yang merusak otak anak-anak kampung untuk merebut negara yang sah dan ajaran dia itu sesat. Karena situasi yang semakin kacau, akhirnya Kiran meninggalkan kampung tersebut dan bersembunyi di kos.

Empat bulan Kiran bersembunyi di kos. Kini dia kehilangan dirinya sendiri dan merasa kosong. Kiran yang sekarang tak seperti Kiran yang dulu. Dia menyalahkan Tuhan atas semua yang telah terjadi dan sekarang dia tidak akan berharap kepada Tuhan lagi. Kiran memasuki dunia baru lagi, dunia yang dipenuhi kegelapan, dihuni setan, ya dunia luar. Kiran sering melakukan hubungan terlarang dengan laki-laki lain, aktivis organisasi, aktivis rohis, dll. Bahkan dia menjadi seorang pelacur dengan bayaran tinggi berkat bantuan salah satu dosen di kampusnya.

Itulah sekilas ulasan mengenai novel Tuhan, Izinkan Aku Menjadi Pelacur!
Terimakasih telah membaca ^-^






Komentar

Posting Komentar

Postingan populer dari blog ini

PENILAIAN PERSEDIAAN BARANG DAGANG: AVERAGE, FIFO, LIFO

REVIEW ATAU RINGKASAN NOVEL "PEREMPUAN DI TITIK NOL" KARYA NAWAL EL-SAADAWI